Senin, 21 November 2016

Ekskursi Pengajar bahasa Jerman dan matematika

Senin, 21 November 2016
Jakarta - Indonesia

Ekskursi Frau Binkau dan Herr Kuhfahl, Pengajar bahasa Jerman dan matematika dari Studienkolleg HS Anhalt, Jerman yang akan menjadi pengawas dan penguji Aufnahmetest (ujian masuk) STK HS Anhalt bagi siswa PPS S1 Jerman, angkatan 13 grup Leibniz yang akan dilaksanakan pada hari Selasa 22 November 2016.

Ekskursi ini merupakan salahsatu fasilitas Euro Management Indonesia yang diberikan kepada penguji yang telah bersedia mengadakan ujian di Jakarta dan telah bekerjasama selama 11 tahun dalam pelaksanaannya.

Lokasi ekskursi kali ini yaitu:
1. Masjid Istiqlal
Indonesia yang mayoritas penduduknya beragama Islam memiliki masjid terbesar di Asia Tenggara. Masjid yang terletak di pusat kota Jakarta ini memiliki sejarah dan arsitektur bergaya islam modern internasional dimana bentuknya menyerupai persegi atau kubus dengan dilengkapi kubah bola raksasa bila dilihat dari jauh. Selain menjadi tempat ibadah, masjid Istiqlal ini sering dijadikan sebagai destinasi wisata religi.

2. Gereja Katedral
Gereja ini merupakan gereja pertama di Jakarta. Meski sudah berumur ratusan tahun, namun Gereja Katedral masih berdiri kokoh dengan dua menara menjulang tinggi yang terlihat sangat mengagumkan.

Masjid Istiqlal dan Gereja Katedral yang letaknya berdampingan merupakan kerukunan umat beragama di Indonesia yang tejalin dari jaman dahulu.

3.Kota Tua
Kawasan kota tua ini merupakan salah satu area yang masih cukup dijaga kekhasan tempatnya hingga saat ini. Pesona wisata sejarah di Kota Tua ini memberi banyak pengetahuan, berbagai peninggalan masa lampau masih dapat dijumpai di kawasan ini.

4. Thamrin City
Thamrin City adalah salah satu pusat perbelanjaan di Jakarta Pusat. Di sini Herr Kuhfahl dan Frau Binkau membeli beberapa souvenir dan makan siang di restoran gado-gado boplo, restoran yang menyediakan hidangan lezat dan sehat khas Jakarta.

5. Ancol
Ekskursi ditutup dengan menghabiskan sore sambil menikmati Ancol dari ketinggian dengan menaiki gondola atau kereta gantung.

Melalui ekskursi, Euro Management Indonesia akan terus mengenalkan kekayaan budaya dan pesona alam Indonesia kepada para penguji, pengajar dan rekan kerja yang berasal dari berbagai Negara maju dunia.






Tidak ada komentar:

Posting Komentar